Blog

Tarif QRIS Naik, Pedagang Bisa Coba Aplikasi Ini Agar Tetap Untung

Produk
Bank Indonesia menetapkan tarif baru Merchant Discount Rate (MDR) untuk layanan QRIS bagi usaha mikro mulai 1 Juli 2023.

Biaya QRIS yang sebelumnya 0% atau gratis, kini naik menjadi 0,3%. Biaya ini tidak ditanggungkan kepada masyarakat atau pelanggan melainkan kepada pedagang. Artinya, pedagang atau usaha mikro harus membayarkan biaya MDR tersebut kepada penyedia jasa pembayaran. Pedagang juga dilarang untuk membebankan biaya ini kepada konsumen.

Ketentuan ini ditetapkan berdasarkan Peraturan Bank Indonesia (PBI) Nomor 23/6/PBI/2021 tentang Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) pada pasal 52 ayat 1.

Nah, supaya biaya QRIS ini tidak membebani usaha, pedagang atau pemilik usaha mikro dapat menggunakan aplikasi kasir online Posy.

Posy memiliki program cashback tarif MDR untuk usaha mikro. Setiap transaksi melalui aplikasi Posy akan mendapatkan cashback biaya MDR. Program ini akan membuat bisnismu semakin untung.


Baca juga: Mengenal QRIS, Manfaatnya untuk UMKM, dan Biaya Transaksi

Posy adalah aplikasi bisnis yang membantu membuat penjualanmu menjadi lebih mudah dan sederhana. Posy dilengkapi dengan fitur laporan penjualan, inventaris toko, analisis bisnis, hingga monitor karyawan. Posy cocok untuk usaha mikro, kecil, dan menengah seperti industri ritel, makanan, dan jasa.

Kamu bisa download aplikasi Posy di sini. Simak juga tips bisnis lainnya di Blog Posy.

Baca juga: Cara Meningkatkan Omzet Penjualan UMKM, Untung Makin Besar