Blog

Ide bisnis fashion, Tidak Hanya Menjual Pakaian

Tips Berbisnis
rekomendasi bisnis fashion
Potensi bisnis fashion yang semakin menjamur bukan tanpa sebab. Kaum muda merupakan segmen terbesar sekaligus yang menggerakkan tren busana. Kamu perlu merencanakan bisnis sesuai dengan segmen pasar anak muda. Saat ini makin banyak anak muda yang semakin meningkat pemahamannya tentang gaya dan penampilan. Inilah yang membuat bisnis ini berkembang semakin pesat.

Meskipun berkecimpung di bidang busana, bukan berarti prospek bisnisnya hanya menjual pakaian saja ya. Ada banyak peluang lainnya yang bisa kamu manfaat untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah. Apa saja? Baca ulasan berikut yuk.

Prospek Bisnis Fashion


Pakaian merupakan salah satu produk fashion yang menjadi kebutuhan pokok manusia sehingga pasti permintaan terhadap produk fashion tidak akan hilang dan bahkan terus bertambah seiring semakin bertambahnya manusia. Biasanya untuk anak muda atau orang yang sering bekerja dan perlu bertemu dengan orang lain dalam kehidupan sehari-hari akan memperhatikan seperti apa penampilan yang dimilikinya dan apakah sudah terlihat bagus.

Di sisi lain, pakaian dan fashion yang digunakan bisa membantu untuk meningkatkan rasa percaya diri yang dimiliki oleh orang yang memakainya sehingga menjadi kebutuhan tersendiri untuk bisa membuat diri menjadi tampil lebih baik dalam menjalankan pekerjaan yang dimiliki. Hal ini tentunya membuka peluang bisnis fashion sendiri menjadi lebih besar dan lebar serta prospek yang dimiliki juga tidak akan pernah ada habisnya selama mengikuti trend yang sedang berkembang di masyarakat.

Akan tetapi, walau permintaan terhadap produk fashion sangat tinggi jangan ikut-ikutan berbisnis fashion sebelum kamu mempelajari tentang studi kelayakan ya. Tujuannya agar kamu mempunyai pengetahuan tentang usaha tersebut dan bisa menjalankan dengan baik dan memperoleh keuntungan.

Ide Bisnis Fashion


Jika kamu memiliki ketertarikan dan bakat dalam dunia fashion, bisa mencoba peruntungan di sini. Pasalnya dunia mode tidak akan pernah mati karena sandang adalah salah kebutuhan pokok manusia. Selain menjadi produsen atau penjahit, ternyata banyak peluang usaha yang bisa kamu tekuni. Berikut peluang bisnis fashion modal kecil yang bisa kamu geluti:

Membuat Brand


Salah satu ide bisnis fashion yang mendatangkan cuan adalah dengan membuat brand fashion sendiri. Bisnis satu ini mudah dijalankan karena tersedia banyak jasa yang bisa digunakan. Kamu bisa menyewa seorang desainer, bekerja sama dengan konveksi serta reseller, dan lain sebagainya. Untuk masalah keuangan pun kamu bisa lakukan sendiri atau menggunakan aplikasi wirausaha online.

Fashion Blogger


Blog mungkin sudah tidak sepopuler dulu lagi. Meski demikian, blog sebenarnya masih memiliki audiensnya sendiri. Saat orang ingin mencari informasi tertentu dengan cepat, umumnya mereka lebih memilih konten blog dibandingkan konten Youtube. Selain lebih mudah diakses, informasi yang disajikan dalam bentuk artikel blog juga memungkinkan pembaca untuk langsung lompat ke poin informasi yang ingin diketahui.

Jika kamu tertarik dengan dunia fashion dan senang berbagi pengetahuan, fashion blogger bisa menjadi salah satu profesi terbaik yang bisa kamu pilih. Kamu bisa berbagi pengetahuan tentang dunia fashion yang kamu cintai. Sekarang blog juga tidak hanya menyajikan tulisan.

Agar tidak membosankan, kamu juga bisa menambah variasi jenis konten dan menyajikan beberapa diantaranya dalam bentuk gambar atau video. Karakter dari sang blogger juga sangat penting. Jadi selain berbagi pengetahuan, kamu juga harus membangun karakter unikmu sendiri.

Fotografer Fashion


Bagi kamu yang punya hobi fotografi dan fashion, kamu bisa mengawinkan keduanya menjadi sebuah profesi. Kamu bisa menjadi seorang fotografer fashion profesional dan hidup dari pekerjaan tersebut. Potensi fotografer fashion masih sangat besar, terlebih di era digital seperti sekarang ini. Pasarnya juga sangat luas. Kamu bisa menjual jasa fotografi ke para pelaku bisnis fashion dengan jenis servis yang bervariasi. Selain fotografi produk untuk keperluan toko online atau marketplace, kamu juga bisa menyediakan servis fotografi kreatif untuk keperluan periklanan.

Untuk menggeluti bisnis fotografi fashion, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan. Kamu perlu mempersiapkan kamera, beberapa jenis lensa, tripod, peralatan lighting dan beberapa peralatan pendukung lainnya. Jika belum memiliki studio sendiri, kamu bisa menyewa studio foto terlebih dahulu.

Fashion Illustrator


Nah, jika kamu memiliki hobi atau keahlian menggambar dan membuat desain, bisa coba menjadi fashion illustrator. Kamu juga bisa memanfaatkan media sosial untuk mengunggah desain buatanmu. Selain itu, kamu juga bisa menjadi fashion illustrator untuk brand fashion tertentu.

Bisnis Agen Model


Bisnis agensi model pun masih tumbuh tak hanya sekolah modeling saja yang laris. Industri entertainment makin dilirik masyarakat, sehingga kebutuhan model pun kian meningkat. Inilah yang membuat bisnis agensi model makin laris.

Inilah alasan prospek model masih menguntungkan. Sebab produk fashion semakin banyak, agenda fashion show dan kepentingan display. Pihak klien dari penyelenggara pun biasanya tak ingin susah payah mencari model sesuai kriteria yang diinginkan, sehingga pergi ke pihak agensi model ini adalah solusinya. Sebab agensi model biasanya telah memiliki database model-modelnya secara spesifik.

Fokus kembangkan bisnis agensi model melalui jaringan di industri entertainment yang luas. Kamu dapat melakukan kerjasama dengan pihak-pihak penyelenggara acara entertainment. Seperti production house atau event organizer. Lakukan promosi door to door, atau pasarkan bisnis lewat media online. Kamu dapat mengunggah portofolio dan biografi lengkap beserta prestasi dari para model-modelmu.

Untuk kamu yang ingin memulai atau sudah memiliki bisnis fashion dan kesulitan dalam mengatur inventory produkmu, kamu bisa menggunakan aplikasi digital yang dilengkapi dengan fitur khusus untuk mencatat transaksi, seperti Posy.

Platform ini akan sangat membantumu dalam mengurus bisnis. Selain mengelola pesanan offline dan online, Posy juga mempunyai fitur untuk memantau laporan transaksi penjualan secara realtime. Karena semua sudah tercatat secara otomatis, kamu tak perlu buang-buang lagi waktu untuk melakukan rekapan harian, menghitung cash flow, serta omzet secara manual.

Saatnya kamu membuktikan sendiri kehebatan aplikasi Posy untuk bisnismu. Siap untuk mengembangkan bisnis lebih pasti? Yuk, download Posy sekarang!