Blog

Apa itu Mesin EDC dan Kegunaannya untuk Bisnis Restoran dan Cafe

Tips Berbisnis
Mesin EDC adalah salah satu metode pembayaran yang banyak digunakan saat ini. Simak artikel ini untuk mengetahui apa itu mesin EDC dan kegunaannya untuk bisnis restoran dan cafe.

Kepanjangan dari EDC adalah Electronic Data Capture. Seperti namanya, mesin EDC merekam data elektronik pembayaran.

Apa itu Mesin EDC?

Bank Indonesia memberikan sejumlah pengertian terkait EDC.

Mesin EDC adalah alat yang dibuat untuk transaksi non tunai dengan kartu debit maupun kartu kredit yang bisa langsung terhubung ke rekening bank pengguna dan kemudian dipindahkan sesuai dengan total pembelian untuk pembayaran saat itu juga.

Baca juga: Digital Marketing Campaign yang Tepat untuk Usaha Kuliner

Jadi, mesin EDC adalah mesin yang digunakan untuk transaksi non tunai dengan menggunakan kartu baik debit atau kredit. Pelanggan dapat melakukan pembayaran di merchant seperti restoran atau cafe melalui mesin EDC dengan memasukkan PIN kartu debit atau kartu kredit.

Dalam penggunaan mesin EDC, dikenal juga istilah volume transaksi mesin EDC dan nilai transaksi mesin EDC.

Volume transaksi mesin EDC adalah jumlah transaksi yang dilakukan mesin EDC. Sedangkan nilai transaksi mesin EDC adalah nilai/nominal transaksi yang dilakukan melalui mesin EDC.

Terdapat beberapa jenis mesin EDC yang bisa digunakan di restoran dan cafe yakni EDC GPRS, EDC GPRS Mobile, dan EDC fixed line.


Baca juga: Ini Perbedaan Barista dan Bartender dalam Membuat Minuman

Apa kegunaan mesin EDC?

Mesin EDC berguna sebagai alat untuk metode pembayaran dari pelanggan. Dengan menggunakan mesin EDC, pelanggan dapat melakukan pembayaran dengan mudah melalui kartu debit maupun kartu kredit.

Kartu debit atau kredit cukup digesek atau dimasukkan ke dalam mesin EDC. Kemudian, pelanggan perlu memasukkan kode PIN.

Setelah PIN terkonfirmasi, pembayaran akan dinyatakan berhasil. Nominal yang ditagihkan akan langsung masuk ke rekening merchant. Sedangkan, uang di kartu debit atau kredit pelanggan akan berkurang sesuai dengan nominal yang tertera.

Baca juga: Solusi Agar Restoran Ramai Pembeli, Coba Pakai Posy Resto!

Penggunaan mesin EDC akan memudahkan transaksi karena menghindari peredaran uang palsu atau uang yang rusak dan mempercepat proses transaksi karena tidak perlu menunggu uang kembalian.

Itulah pengertian mesin EDC dan kegunaannya untuk bisnis restoran dan cafe. Simak informasi lainnya di Blog Posy.

Untuk meningkatkan layanan di restoran, kamu juga dapat menggunakan sistem POS Posy Resto. Aplikasi kasir Posy Resto memiliki fitur yang lengkap untuk mengoptimalkan operasional restoran seperti digital menu, manajemen meja, dan manajemen karyawan.

Posy Resto juga memiliki metode pembayaran yang lengkap sehingga memudahkan pelanggan dan meningkatkan kepuasan pelanggan.

Gunakan Posy Resto secara gratis di sini. Simak juga tips dan informasi lainnya di Blog Posy.